Halaman

Assalamu'alaikum, have barokah day ;)

Rabu, 25 Mei 2011

Kultwit #belajarJerman; "Reise" (Bepergian)

Dimulai pukul 13:00 wkt #Jerman = 18:00 WIB. kultwit #belajarJerman tema "Reise" (bepergian)

0. Kultwit #belajarJerman ini utk sharing info bg calon turis ke #Jerman, kul atau ker di sini.

1. Pertama-tama yg hrs kita pastikan seblm bepergian ke #Jerman adl -tentu saja- paspor & visa. Visa turis berlaku utk max 3bln.

2. Selain brg2 yg lazimnya dibawa oleh turis spt pakaian, kamera dll, tdk blh dilupakan obat2an pribadi & uang tunai Euro.

3. Saat urus visa turis, kta akan diminta bukti asuransi jk suatu saat di #Jerman kita perlu penanganan medis. Ini #penting.

4. Biaya pengobatan di #Jerman bs mencapai rtsan jt Rp (kasuistik), tanpa asuransi akan byk mslh bsr. Ini pernah terjd.

5. Kmdn kmi sarankan Anda tiba di bandara plg tdk 2 jam seblm take-off. Anda hrs melalui timbang bagasi & bbg pemeriksaan.

6. Kota pendaratan bs di Frankfurt (FRA), Berlin (TXL), Munich (MUC), Düsseldorf (DUS), Cologne (CGN), Hamburg (HAM) atau Stuttgart (STR).

7. Sila sesuaikan kota pendaratan dgn lokasi2 tujuan utama Anda menuju #Jerman, sbg turis, pelajar/mhs, atopun bekerja.

8. Jk tdk yakin, kmi sarankan ke FRA. Kota ini terletak krg lbh di tgh2 Jerman, shg ke mana pun relatif tdk terlalu jauh.

9. Krn jk jarak kota jauh dgn tujuan, biaya utk kereta bs mencapai 100EUR/org, mis. Berlin-Munich (wkt tempuh 6jam).

10. Bgmnpun stlh mendarat, msh ada kemgknan Anda memerlukan perjalanan dgn kereta utk ke kota/lokasi yg dituju.

11. Tdk perlu khawatir, krn semua bandara intl di #Jerman terhubung bagus dgn jalur kereta express, biasa, maupun tram dlm kota.

12. Rata2 petugas yg berhub dgn penumpang di semua bandara intl bs berbhs Inggris. Meski dmkn, bhs #Jerman tetap diperlukan.

13. Bhs #Jerman sederhana yg Anda bthkan, contohnya "Wo ist die Toilette?" utk bertanya "di mana letak toilet?".

14. Kmdn utk membeli cinderamata, "Wie kostet ist die Puppe?" (die Puppe = boneka itu). Atau beli air minum, "Wasser, bitte."

15. Tiket kereta ke lokasi tujuan bs dibeli di counter Deutsche Bahn (perush Kereta #Jerman) ato mesin Automat (semacam ATM).

16. Bs dipastikan semua petugas di counter tsb bs berbhs Inggris, bahkan kdg jg Prancis, Ceko, Belanda dsb. Jd jgn kuatir :).

17. Adapun jenis kereta ada dua, regional (biasa) & antar-kota (intercity). Beda di harga, kecepatan & jumlah pemberhentian.

18. Kmdn yg sgt penting adl, bagaimana kita mencari makanan halal di kios2 seputar bandara/stasiun? Pdhl bahasa pas2an :).

19. Ada bbrp pemikiran fiqh kaum muslimin di sini, mulai yg ketat hga relatif longgar. Namun di semuanya, babi ttp haram :).

20. Kata kunci yg ptg, misal saat beli roti (ingat, nasi jarang!) antara lain "ohne Schwein" (ohne = tanpa, Schwein = babi).

21. Utk minuman, biasanya dipisahkan antara beralkohol & tdk. Tp Anda bs sampaikan saja "kein Alkohol" (kein = bukan).

22. Utk produk kemasan spt coklat, roti dsb, bs cek kode Emulgator. Ada bbrp yg berpotensi mengandung babi, walo blm tentu.

23. Adapun kota2 di #Jerman yg biasa jd tujuan turis, antara lain Berlin, Köln (Cologne), Hamburg, Münich, Dresden, dsb.

24. Jk berencana byk berpindah kota, bisa make BahnCard sbg kartu diskon. Ada BC25, BC50 & BC100. Angka = prosentase diskon.

25. Jd dgn BC50, setiap beli tiket kereta Anda dpt potongan 50%. Dmkn pula dgn BC25 ~> 25%. BC100? Seratus persen = gratis!

26. Tp jgn tereak terlalu kenceng dulu, harga BC100 per org adl 3800 EUR atau kira2 Rp46jt. Yah, smtr sekedar info lah. :)

27. Di #Jerman tersedia kereta (Bahn) dr utk antar-kota, serta tram (Straßenbahn) dan bis (Bus) transportasi utk dlm kota.

28. Selain BahnCard (kartu diskon) yg sdh disebutkan td, ada jg penawaran "tiket terusan" yg umumnya berlaku selama 1 hr.

29. Model pertama, tiket terusan utk 1 negara bagian, disebut Länder-Ticket. Ada yg single (utk 1org) atau grup (max 5org).

30. Dgn tiket ini, Anda bs puter2 dlm 1 wil negara bagian dgn 1x beli tiket. Pagi hingga malam, sepuasnya & tak terbatas. :)

31. Model kedua, tiket terusan kereta seluruh #Jerman, hny di akhir pekan: Sabtu atau Ahad, disebut WochenEnde-Ticket (WET).

32. Tiket ini srg digunakan kdr #PKSKeren saat ada acara di luar kota spt taklim, dauroh, dsb. Brkt brg2, biaya dibagi rata.

33. Kdg kta mencari biaya termurah dgn kombinasi bbrp macam tiket, semua dihitung rinci & teliti, apalagi urusan duit. :)

34. Kereta jrk jauh di #Jerman ada 2: IC & IC-Express (disingkat ICE, dibaca hurufnya bukan "ais" spt dlm bhs Inggris).

35. Utk 2 mcm kereta jarak jauh ini, tiket terusan yg td dijelaskan sama sekali tdk berlaku. Diskon hanya ada dgn BahnCard.

36. Shg jk suatu saat Anda berksmpatan ke #Jerman, sebaiknya memanfaatkan peluang2 diskon td. Gengsi ngga dikenal di sini. :)

37. OK tuips, sekian kultwit #belajarJerman tema "Reise/bepergian" ini. Kta aminin doa2 yg sdh tersampaikan. Sampai jumpa. :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar