Halaman

Assalamu'alaikum, have barokah day ;)

Rabu, 29 Juni 2011

Sambutlah Ramadhan...

Allahumma bariklana fii rajab wa sya’ban wa balighna Ramadhan

Ya Allah, berkahilah kami pada bulan Rajab, Sya’ban dan sampaikanlah kami ke bulan Ramadhan (HR. Ahmad dan Thabrani)

Hayo, apa yang sudah disiapkan untuk menyambut bulan mulia ini??? Mercon kah? atau list beli baju baru kah??? :D

Hendaklah kita mempersiapkan diri, seperti :

1. Persiapan mental. Kesuksesan ibadah bulan Ramadhan seorang muslim bisa dilihat dari akhirnya. Jika akhir bulan Ramadhan diisi dengan i’tikaf dan taqarrub yang lainnya, maka insya Allah dia termasuk yg berhasil dan sukses dalam menjalankan ibadah Ramadhan.

2. Persiapan ruhiyah. Dalam hal mempersiapkan ruhiyah, Rasulullah SAW. memberi contoh kepada umatnya yaitu dengan memperbanyak puasa di bulan Sya’ban, sebagaimana yang diriwayatkan oleh ‘Aisyah RA. berkata:” Saya tidak melihat Rasulullah SAW. menyempurnakan puasanya, kecuali pada bulan Ramadhan. Dan saya tidak melihat dalam satu bulan yang lebih banyak puasanya kecuali pada bulan Sya’ban” (HR Muslim).

3. Persiapan fikriyah. Persiapan fikriyah atau akal dilakukan dengan mendalami ilmu, khususnya ilmu yang terkait dengan ibadah Ramadhan.

4. Persiapan fisik dan materi. Seorang muslim tidak akan mampu atau berbuat maksimal dalam berpuasa jika fisiknya sakit. Idealnya seorang muslim telah menabung selama 11 bulan sebagai bekal ibadah Ramadhan

5. Merencanakan Peningkatan Prestasi Ibadah (Syahrul Ibadah)
6. Menjadikan Ramadhan sebagai Syahrut Taubah (Bulan Taubat)
7. Menjadikan bulan Ramadhan sebagai Syahrut Tarbiyah, Da’wah
8. Menjadikan Ramadhan sebagai Syahrul Muhasabah (Bulan Evaluasi).

Ini merupakan materi yg disampaikan beberapa tahun yg lalu. masih, persiapan nomor 4 yg sepertinya belum siap, fisik. Apalagi, mungkin Ramadhan tahun ini aku berada di suatu tempat yang sangat terpencil, jauh dari keluarga, jauh dari teman-teman seperjuangan...Tapi, bukankah walaupun di tempat terpencil, itu masih bumi nya Allah.... :)

Marhaban ya Ramadhan Marhaban fi syahril mubarok wa syahril maghfiroh. Barakallau lana walakum daaiman bijami’i khoir. Wal’awfu minkum

Ingin aku berteriak sekencang-kencangnya... Allahumma balighna Ramadhan.........

Tidak ada komentar:

Posting Komentar